Rutinitas yang kini lebih banyak dilakukan di rumah menuntut kita memiliki sebuah ruangan yang nyaman. Baik untuk bekerja maupun saat santai bersama keluarga. Ada banyak cara untuk menciptakan sebuah ruangan yang nyaman. Selain dari segi desain, kita juga bisa menambahkan Air Conditioner (AC) untuk mendapatkan suasana ruangan yang lebih sejuk.
Namun bagi sebagian orang memiliki AC di rumah butuh pertimbangan yang matang. Terutama soal daya listrik yang dibutuhkan selama AC tersebut digunakan.
Untungnya PT. LG Electronics Indonesia sebagai sebuah brand teknologi terkemuka menyadari hal tersebut. Itu dibuktikan dengan hadirnya LG New Hercules dari jajaran AC hemat daya milik LG.
Meski masuk dalam kategori AC standar, LG New Hercules dengan kapasitas ½ PK ini tetap membawa sejumlah teknologi yang kamu butuhkan.
AC Hemat Daya dari LG
Disebut sebagai andalan terbaru LG untuk AC hemat daya terbaik di kelasnya. Tentunya LG New Hercules memiliki fitur yang sangat menarik.
Benar saja, salah satu keunggulan AC LG ini adalah kapasitas yang besar dengan daya listrik rendah.
AC berkapasitas ½ PK ini memiliki kapasitas pendinginan sebesar 5.000 British Thermal Unit (BTU). Itu sangat penting mengingat angka tersebut menunjukkan kemampuan sebuah pendingin udara dalam memberikan suasana sejuk pada sebuah ruangan.
Menariknya, pendingin ruangan LG New Hercules dari LG ini hanya memerlukan daya 370 watt dan mampu membuat ruangan sejuk lebih cepat apalagi dengan adanya auto swing.
LG menyematkan tagging #DinginYaHercules pada seri terbarunya ini. Harapannya LG New Hercules mampu menjadi solusi terbaik bagi kamu yang mencari AC hemat daya terbaik.
Teknologi Turbo Cooling untuk Dingin Lebih Cepat
Kemampuan hemat daya yang ditawarkan juga didukung dengan kemampuan pendinginan yang lebih cepat.
Pendingin udara andalan LG ini dibekali teknologi Turbo Cooling. Sebuah teknologi pendinginan yang langsung bisa dirasakan kemampuannya hanya dengan menekan satu tombol saja.
Teknologi ini tidak bekerja sendirian. Untuk dapat memberikan hasil yang maksimal, pendingin ini dirancang khusus agar mampu dijalankan menggunakan kompresor R32. Sebuah kompresor yang didesain khusus untuk Freon jenis R32.
Kombinasi keduanya disebut yang paling aman dari resiko terbakar. Selain itu Freon R32 juga merupakan Freon terbaik karena memiliki reputasi sebagai Freon paling ramah lingkungan saat ini.
Hadir dengan Desain Modern
Bukan hanya teknologinya yang menarik, desain yang diusung LG untuk AC LG New Hercules ini juga tidak kalah menarik. Dari segi bentuk, AC LG terbaru hadir dengan tampilan yang lebih modern. Keberadaan panel LED pada bodi AC juga memberikan kesan premium pada seri ini.
Melalui panel LED tersebut kita bisa melihat informasi suhu seperti pada AC premium LG lainnya.
Desain yang menarik juga diberikan LG pada remote AC yang digunakan. Remote AC LG New Hercules LG ini dibuat lebih ramping. Sehingga memberikan kesan yang ringkas dan nyaman saat digenggam.
Promo #DinginYaHercules
LG juga menawarkan beragam promo, mulai dari voucher belanja hingga cashback untuk produk anyar AC LG New Hercules.
Dan bagi kalian yang ingin menikmati dingin dan hematnya AC LG New Hercules, kalian bisa mendapatkan promo cashback sebesar 100 ribu rupiah yang berlaku hingga tanggal 18 Juni 2021 mendatang.
Promo hemat dan bertenaga #DinginYaHercules ini bisa kalian manfaatkan untuk dapat merasakan semua teknologi, keunggulan, serta keuntungan dari AC LG New Hercules HO5TN4 dengan memilikinya di rumah.
Kesimpulan
Jika melihat spesifikasi serta teknologi yang ditawarkan, AC LG New Hercules cocok digunakan oleh siapa saja. Terutama bagi kamu yang memiliki daya listrik tidak terlalu besar, namun memerlukan sebuah pendingin di ruangan yang kamu inginkan.
Menggunakan AC LG New Hercules di rumah dapat membuatmu merasakan dingin yang lebih cepat. Kamu tidak perlu menunggu sampai ruangan terasa dingin untuk bisa digunakan.
Teknologi Turbo Cooling yang dimiliki pendingin ruangan ini mampu memberikan suasana sejuk dalam sekejap hanya dengan satu tombol.
Kamu bisa mendapatkan LG New Hercules dengan melakukan pembelian di situs resmi PT. LG Electronics Indonesia. Selain itu kamu juga bisa melakukan pembelian secara online melalui Pricebook, sekaligus mengetahui lebih banyak tentang harga dan spesifikasi lengkap LG New Hercules.
Kunjungi juga situs resmi dari Pricebook untuk mengetahui harga AC LG terbaik, harga AC LG terbaru, dan harga AC LG lainnya serta membandingkannya untuk mendapatkan produk yang sesuai keinginan.